20170410

GX-73 The Great Mazinger is Back Again in Glorious Ver 2.0

Great Mazinger yang merupakan sequel dari super robot "Mazinger Z". Dimana Mazinger Z tayang di Jepang mulai dari tahun 1972, sementara sequelnya Great Mazinger pada 1974. Series mazinger ini sangatlah populer dan merupakan bagian penting dari budaya anime pop culture. Memiliki cerita yang detail sehingga dapat dinikmati oleh semua umur mulai dari anak-anak hingga dewasa. Terbukti hingga hari inipun generasi muda di jepang masih mengenal sosok mecha ini. Terutama Mazinger series selalu menjadi mecha yang selalu ada dalam serial game populer Super Robot Wars.


Di Indonesia sendiri, Mazinger Z & Great Mazinger banyak dikenal oleh anak-anak generasi 80an berkat masuknya anime ini dalam format VHS dan sangat populer pada tahun 80-90an awal. Sedangkan untuk generasi mudanya lebih mengenalnya seperti anak muda di jepang yaitu melalui game Super Robot Wars. Serta pada tahun 2002, 2003, & 2009 seri Mazinger ini dihidupkan kembali melalui OVA, Movie, & TV Series. Sehingga serial ini kembali terkenal dikalangan anak muda, baik untuk bentuk barunya maupun bentuknya yang klasik.

Karena mecha ini sangat populer dengan ciri khas yang sehingga Chogokin berulang kali mengeluarkan series Mazinger, terhitung telah ada 13 mecha dari series ini yang telah diproduksi (baik protagonis maupun antagonis). Dan pada Juni 2017 nanti mecha ke 14 dari series ini akan kembali diproduksi sekaligus ini merupakan versi kedua dari Great Mazinger. Great Mazinger pertama adalah GX-02 yang keluar pada 1998. Tentunya akan banyak bentuk yang berubah dari GX-73 Great Mazinger ver 2.0.

GX-73 ini mengalami perubahan proporsi jika dibandingkan GX-02. GX-73 memiliki bentuk yang lebih ramping, tidak gemuk seperti pada GX-02 yang lebih mirip dengan versi animasinya. Salah satu ciri khas dari serial super robot pada era 70an adalah cenderung gemuk. Karena itu pada versi baru ini dibuat lebih ramping dan gagah.

Yang didapatkan dalam kotak dari GX-73 adalah :
- Main body
- Tinggi sekitar 18cm
- 3 pasang telapak tangan
- 2 Mazinger Blade
- 2 buah kepala
- Part tangan khusus untuk dipasangkan dengan future GX-70 Mazinger Z ver 2.0 (First Batch)
- Movable Waist
- 2 Knee Impuse Kick
- Great Booster
- Stand display


















Tidak lengkap koleksi Super Robot jika tidak ada Great Mazinger didalamnya, terutama versi 2.0 ini tampak lebih gagah dari sebelumnya.

No comments:

Post a Comment

Prediksi Final GBWC 2019

GBWC 2019 yang merupakan event kompetisi Gundam Official dari Bandai & Sunrise akan memasuki babak final pada 8 Desember 2019. Yang arti...