Bermain street mini 4 wd itu keren banget & sensasi bermainnya beda banget dengan bermain mini4wd di track. Tidak hanya membuat kita berolahraga juga membuat kita berimajinasi dengan tokoh kartun idola masa kanak-kanak di tahun 80 an, yaitu Dash Yonkuro. Karena hanya di animasi ini saja mini4wd dimainkan secara berbeda yaitu dengan dikejar dan dikendalikan dengan tongkat kayu yang berbentuk seperti tongkat hockey.
Apalagi karena street mini 4 wd tidak termasuk dalam official race sehingga regulasinya mengenai modifikasi lebih bebas. Tampilan modifikasinya juga keren-keren terutapa pada bemper karena tidak lagi terbatas pada produksi tamiya saja. Namun untuk membuat lebih keren tentu saja tidak hanya melalui modifikasi pada roller & bemper saja. Modifikasi pada body tentu perlu dilakukan. Selain painting juga perlu custom decaling. Namun karena termasuk permainan yang sering mengalami benturan sehingga untuk decalnya pun memerlukan decal yang tahan. Karena itu sticker dengan bahan kertas HVS, kertas foto & water decal kurang cocok untuk keperluan ini. Bahan yang paling cocok untuk vinyl, karena bahan vinyl lebih tahan dan tidak mudah rusak. Menurut kami dari semua merk sticker vinyl yang ada dipasaran paling pas adalah SUN Vinyl Sticker dari SUN Indonesia. Alasannya karena ini adalah satu-satunya vinyl sticker yang dapat dicetak dengan printer inkjet standard, merk lainnya harus dengan printer yang telah dimodifikasi menggunakan tinta pigment atau tinta art paper sehingga merepotkan penggunanya.
Untuk membuat decal sendiri dengan SUN Vinyl Sticker ini caranya cukup mudah. Yang diperlukan selain Vinyl Sticker adalah komputer, scanner, printer, cutting board, cutting pen (art knife), & gunting.
Yang perlu dilakukan pertama kali adalah scan original sticker yang diberikan oleh Tamiya. Scan original sticker ini sebagai acuan ukuran dan juga potong. Kita dapat bebas memodifikasi dengan berbagai image yang kita inginkan termasuk emblem team, namun tetap gunakan panduan dari original sticker agar lebih mudah. Selanjutnya setelah desain siap adalah mencetak SUN Vinyl Sticker menggunakan printer inkjet yang kita miliki.
Setelah selesai dicetak selanjutanya adalah potong sesuai dengan desain dapat menggunakan cutting board & cutting pen (art knife) atau gunting. tempelkan hasil sticker ke body mini4wd dan selesailah kita mengupgrade tampilan mini 4wd jadi lebih keren dan personal.
Sedikit tips untuk mendapatkan hasil maksimal dari dari sticker ini adalah buat desain dalam mode color CMYK selama di photoshop. Kemudian untuk warna hitam gunakan black 100% jangan warna hitam hasil campuran. Untuk printer setting gunakan matte paper dengan highest quality. Biarkan mengering dulu jangan terburu-buru di potong. Jika ada sinar matahari dapat dijemur sekitar 10 menit. Atau bisa juga menggunakan hair dryer untuk membantu proses pengeringan tinta. Setelah tinta benar-benar mengering hasil dari sticker ini sangat awet, tahan air dan tidak mudah tergores.
No comments:
Post a Comment