Gundam Bust yang selama ini berada dalam seri formania memang belum pernah mengeluarkan Gundam RX-78-2 atau yang lebih dikenal oleh para penggemar gundam di tanah air sebagai Mbah-e Gundam. Sebutan ini juga mirip dengan di thailand yang memberikan nick name "grandpa" untuk Gundam RX-78-2 yang merupakan Gundam pertama. Sebenarnya saat beberapa tahun silam Bandai memproduksi Formania namun tidak diawali dengan RX-78-2 menjadi pertanyaan besar. Karena biasanya Bandai mengawali grade baru dengan RX-78-2, meski tidak semua grade diawali dengan RX-78-2 seperti pada RE-100. Namun untuk Grade seperti HG, MG, PG, & RG semua diawali oleh si Mbah ini.
Kini dalam perayaan 40 tahun Gundam, pihak Bandai akan merilis Gundam RX-78-2 Bust yang tampaknya akan masuk dalam seri Formania EX. Dari prototipe yang dipamerkan, tampak sangat detaol dari Gundam Bust ini. Banyak part yang yang dapat dibuka dan memperlihatkan bagian dalam dari inner frame. Yang pasti detail panel line dari Gundam Bust ini sangat luar biasa detail dan gaya display yang sedikit berbeda dengan Formania EX biasanya. Yang dapat diperkirakan adalah akan Full LED untuk bagian yang transparant dan juga tersedia spootlight seperti pada formania EX sebelumnya.
Belum ada detail harga maupun tanggal rilis. Namun jika melihat kebiasaan bandai dari prototipe abu-abu yang dipamerkan ke actual rilis biasanya berselisih 6 bulan bisa diperkirakan gundam Bust dari RX-78-2 ini akan rilis sekitar Juli hingga September di tahun ini.
No comments:
Post a Comment